Rundown Wakapolri Ke Kalsel Dalam Rangka Penanggulangan Karhutla Tahap II

Banjarmasin – Menurut data dan info yang diterima langsung oleh wartawan SPB menyebutkan, Rundown kunjungan Waka Polri Komjen Pol. Drs. Ari Dono Sukmanto, SH beserta rombongan dalam rangka Asistensi dan Supervesi Tahap II Penanggulangan Karhutla di wilayah hukum Polda Kalimantan Selatan selama dua hari sejak Kamis 12/09/2019 sampai dengan Jum,at 13/09/2019.

Waka Polri Komjen Pol Drs. Ari Dono Sukmanto, SH tidak sendirian datang ke Kalsel, melainkan beserta rombongan yang mendampinginya yaitu. Irjen. Pol. Drs. Muktiono, SH.MH Koorsahli Kapolri, Bregjen Pol. Drs. Agung Wicaksono Karobinops Sops Polri, Bregjen Pol. Drs. Kushariyanto, MM Karodalops Sops Polri, Kombes Pol Drs. Edison Sitorus, MM Kabagbinlatops Sops Polri, Kombes Pol Irsan, SIK, M.Si Kasubdit III Dit Tipidter Bareskrim, Kombes Pol Laksana, SIK Anjak Madya Koorbrimob Polri, dan AKBP Endang Rasidin, SIK Kasubag Latpraops Sops Polri.

Adapun jadwal kegiatan Wakapolri Komjen Pol Drs. Ari Dono Sukmanto, SH selama 2 dua hari di daerah Kalimantan Selatan sebagai berikut. Kamis 12/09/2019, pukul 08:30 s/d 09:30 Wita, Wakapolri dan Rombongan tiba di Bandara Syamsudin Noor dan disambut oleh Kapolda/Wakapolda dan PJU, serta dilakukan pengalungan bunga, setelah itu langsung memasuki ruang VIP Room (Transit).

Pukul 09:30 s/d 10:30 Wita, Wakpolri dan Rombongan melaksanakan Patroli udara untuk peninjauan ke lokasi Karhutla (Hotspot, Sekat Kanal, Embung Air, dan Sumber Air) didampingi oleh Gubernur/Wakil Gubenrnur. Dan kemudian Pukul 10:30 sd/ 10:45 Wita, Wakapolri dan Rombongan dari Ruang VIP Room Pemda menuju Pal 21.

Pukul 10:45 s/d 11:20 Wita, Wakapolri dan Rombongan tiba di Pal 21 dalam rangka apel gelar pasukan, gelar sarana prasarana dan terobosan kreatif/breaktrough penanggulangan Karhutla. Dan Pukul 11:20 s/d 11:30 Wita di adakan Press Release.

Pukul 11:30 s/d 11:50 Wita, Wakpolri dan Rombongan makan siang di RM Sari Patin Kayu Tangi Banjarmasin. Pukul 12:30 s/d 12:40 Wita, Wakpolri dan Rombongan berangkat menuju Mapolda Kalsel. Dan Pukul 12:40 s/d 13;00 Wita, Wakapolri dan Rombongan tiba di Mapolda Kalsel dan diterima jajar kehormatan, pengalungan bunga, dan tarian penyambutan dilanjutkan jabat tangan dengan para perwira.

Pukul 13:00 s/d 13:15 Wita, Wakapolri dan Rombongan melaksanakan Sholat Dzuhur di Masjid Al- Muhtadin Mapolda Kalsel. Pukul 13;15 s/d 13:30 Wita, Wakapolri dan Rombongan transit di ruang kerja Kapolda Kalsel. Dan Pukul 13:30 s/d 15:00 Wita, dilanjutkan pengarahandengan pejabat Polda dabn Stake Holder dengan acara yaitu:, Pembukaan, Sambutan Kapolda dilanjutkan dengan pemaparan tentang persiapan dan perkembangan Polda dalam menanggulangi Karhutla, Sambutan Gebernur Kalsel, Arahan Wakpolri, Doa dan penutup.

Pukul 15:00 s/d 15:30 Wita, Wakapolri dan Rombongan dari Polda Kalsel menuju Dit Reskrimsus untuk cek aplikasi sistem monitoring karhutla bekantan berbasis IT. Pukul 15:40 s/d 15:50 Wita, Chek In di Hotel Rattan Inn. Pukul 20:00 s/d 23:00 Wita acara makan malam di Resto Sakaheru Hotel Rattan Inn. Dan Pukul 23:00 Wita Istirahat.

Kemudian pada hari Jum,at 13/09/2019 Pukul 07:00 s/d 07:30 Wita acara makan pagi di Resto Sakaheru Hotel Rantan Inn. Dan Pukul 07;30 s/d 08:00 Wita Wakapolri dan Rombongan menuju Bandara Syamsudin Noor (VIP Room Pemda). Pukul 08:000 s/d 09:00 Wita Wakpolri dan Rombongan tiba di Bandara Syamsudin Noor, Dan Pukul 09:00 Wita Wakapolri dan Rombongan Take Off menuju Kalimantan Barat pesawat Tentatif untuk melanjutkan kunjungannya. (Din).

CATEGORIES
Share This