Terkuak Dugaan Penyelewengan Dana Komite Sekolah di SMANegeri 3 Kakap

Kubu Raya – Setelah dilakukan Sertijab (Serah  terima Jabatan) antara pejabat lama PLT Kepala Sekolah SMANegeri 3 Kakap Ibu Indang Maryati S.Sos.M.SI kepada Pejabat baru Kepala Sekolah SMANegeri 3 Hotma.S.T.

Sesuai laporan serah terima pertanggung jawaban PLT Kepala sekolah yang lama ada sejumlah uang komite yang di duga disalahgunakan oknum mantan bendahara SMANegeri 3 yang belum di kembalikan, kata Plt mantan Kepala Sekolah SMANegeri 3 kakap Ibu Indang Maryati.S.Sos.dalam sambutannya.

Sementara Ismail Djayusman selaku anggota komite SMANegeri 3 Kakap yang terpilih melalui proses merasa kecewa sudah dua kali pergantian kepala sekolah tidak pernah  mendapat undangan dari panitia termasuk Sertijab yang dilaksananakan pada hari Senin tanggal.28.5.2018, hanya mendengar kabar burung katanya kepada awak media ini.

Di tempat terpisah Wakil ketua DPC PWRI persatuan Wartawan Republik Indonesia KKR Rudi Halik, dengan adanya dugaan penyalagunaan dana komite yang diduga dilakukan mantan Bendahara Sekolah SMANegeri 3 Kecamatan Kakap, kami berharap dari tim Inspektorat dan tim Tipikor dapat mengaudit keuangan SMANegeri 3 kecamatan sungai kakap.

Sebab dana tersebut merupakan sumbangan dari orangtua siswa harus jelas kegunaannya sesuai hasil rapat orantua siswa dan dan Komite sekolah.

Masih kata Rudi Halik yang seharusnya tidak ada lagi pungutan pungutan yang dilakukan pihak sekolah mengatasnamakan komite yang sudah membebani orang tua siswa, pungkasnya. (Tim)

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS