Apel Pengamanan Malam Takbir 1437 H , Di Polres Lumajang

lumajang(BerantasNews)-Jajaran Polres lumajang pada selasa sore (5/7) 2016 pukul 16.00 wib menggelar apel pengamanan malam takbir , acara berlangsung di halaman mapolres lumajang di pimpin langsung oleh pucuk pimpinan tertinggi kepolisian resort lumajang AKBP Raydian Kokrosono S.I.K

IMG-20160705-WA0006Acara berlangsung dengan khidmat , tampak di barisan pasukan apel yakni Anggota polres lumajang gabungan dari bag dan sat , Kodim 0821, Batalyon 527 , Dishub , satpol PP , serta adik adik pramuka yang hadir memenuhi halaman apel gelar pasukan in yang diperkirakan diikuti oleh sekitar 300 peserta apel

Dalam amanat nya , kapolres lumajang menyatakan kepada para peserta apel bahwa ” sukses dan tidak nya operasi ramadniya semeru 2016 di polres lumajang ini tergantung situasi kamtibmas hari ini dan besok , jika 2 hari ini kondusif , maka tugas forkopimda dapat berjalan dengan baik dan sesuai rencana karena dapat menjaga situasi kamtibmas di kota pisang ini tetap kondusif aman ” papar perwira dengan dua melati ini.

Di akhir amanat nya kapolres lumajang AKBP Raydian Kokrosono S.I.K mewakili anggota polres lumajang mengucapkan ” saya ucapkan kepada semua anggota serta para keluarga nya dirumah selamat hari raya idul fitri 1437 H , mohon maaf lahir dan batin” ucap kapolres lumajang,(Humas ).

CATEGORIES
Share This

COMMENTS