Gandeng Desainer Lokal, Bank Asing Makin Percaya Diri Garap Pasar Indonesia

BN, Jakarta – Bank Asal Australia menggandeng desainer interior lokal, Himpunan Desainer interior Indonesia (HDII) untuk merevitalisasi kantor cabang menyesuaikan transformasi ke layanan keuangan digital bank negara Kanguru ini. Kerjasama ini dalam rangka mencari desainer yang merancang interior kantor cabang sesuai tujuan bank ini. Dalam kompetisi Commonwealth Bank Indonesia Space Design Competition 2016, karya Alvin Tjitrowirjo terpilih sebagai pemenang. Dan akan diterapkan pertama kali di kantor cabang bank tersebut di Kelapa Gading sebagai proyek percontohan.

Inisiatif menggandeng para desainer lokal ini mendapat tanggapan positif dari Ketua Umum HDII Lea Aviliani Aziz. Karya desainer Indonesia yang digunakan sebagai sumber inspirasi bank berskala internasional, menurut dia, akan memacu desainer lokal lainnya untuk meraih prestasi serupa. “Semoga langkah ini menjadi pemacu pertumbuhan industri kreatif di Indonesia,” kata Lea. Ditambahkannya, Ditengah perekonomian yang tengah mengalami krisis pertumbuhan, desainer interior tidak terlalu merasakan dampaknya dan justru kerjasama ini menjadi kesempatan yang lebih besar lagi bagi para desainer interior Indonesia, karena bank tersebut merupakan perusahaan yang 99 persen sahamnya dimiliki Australia, mempercayakan desain interior kantor cabangnya pada desainer interior lokal.

Pemenang kompetisi Commonwealth Bank Space Design Competition 2016, Alvin Tjitrowirjo menilai kompetisi ini sangat menarik karena melibatkan desainer interior untuk revitalisasi cabang. Ini dirasa sebagai langkah yang tepat bagi bank karena para desainer bisa menuangkan keahlian mereka dengan leluasa. “Kami menawarkan konsep yang modern untuk perbankan agar semakin banyak orang, khususnya anak muda merasa senang datang ke bank. Kami menekankan konsep user experience dalam desain ini,” ujar Alvin. (*)

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS