Polri Terus Kampanyekan Sikap Masyarakat Terhadap Anti Hoax

Jakarta – Seiring maraknya berita bohong atau hoax. Polri terus mengkampanyekan sikap masyarakat terhadap anti hoax. Kali ini 15 April 2018 pkl 7.20 wib di Bundaran HI depan Pospol  berlangsung Acara Deklarasi Anti Hoax.

Acara dibuka Kabidhumas Polda  Metro Jaya Kombes Pol Raden  Prayogo Argo Yuwono didampingi Ketua  Umum Komunitas  Red
Dragon RDC, Indra Gunawan beserta dari Humas RED Dragon HENGKI dan Rehan.

Humas Polda Metro Jaya dan Komunitas RED Dragon Mengajak Masyarakat atau Komunitas untuk menolak Berita Hoax, karena meresahkan masyarakat.

Dengan jumlah Komunitas 75 personel dengan KR Ninja 75 mereka deklerasikan Berita Anti Hoax kepada masyarakat.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Argo sebellumnya memberikan sambutan. Dilanjutkan Sambutan Ketua RED DRAGON. Mereka Mengajak masyarakat perangi Hoax dan  turut menjaga hubungan baik dan menjaga  Perasaan orang lain.

Usai Deklarasi Komunitas berjalan kaki mengelilingi Bundaran HI sambil mengajak masyarakat perangi Hoax. ( Sri )

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS