Separuh dari Jumlah Sekolah di Kabupaten KKR Diduga Tak Layak

Kubu Raya – Dari jumlah sekolah yang kondisinya masih memprihatinkan untuk di wilayah Kecamatan Sungai Kakap saja adalah Enam Sekolah Dasar Negeri (SDN).dan satu Sekolah menengah tingkat pertama Negeri(SMP).di antaranya SDN.25.SDN34.SDN.43,SDN.36,SDN.38,SDN.18,SMP.9.SDN.22 di Kecamatan Sungai Ambawang di Kabupaten Kubu Raya.Sebabnya,tidak terdapat fasilitas memadai yang membuat siswa kurang bisa berekspresi seperti tidak adanya fasilitas ruang bermain, olahraga,serta taman.

Hasil Pantauan Ketua DPC.Persatuan Wartawan Republik Indonesia(PWRI)Kabupaten Kubu Raya,Ismail Djayusman di dampingi wakil Ketua.DPD.Laskar Anti Korupsi Indonesia(LAKI)Kalbar Edi Ruslan mengaku prihatin dengan kondisi yang ada di SDN.25.34.43.36.38.18.SMP.9.di Kecamatan Kakap.dan.SDN.22.di Kecamatan Kuala Mandor.B. Kabupaten Kubu Raya.Hal itu karena tidak terdapat fasilitas yang memadai untuk kegiatan siswa dan yang bisa membuat nyaman kepada mereka selama di sekolah.

“Tidak ada ruang bermain,aktivitas,olah raga.Apalagi taman,” ujarnya,Jum.at (31/08.2018). Menurut dia, seharusnya sekolah memiliki taman agar siswa bisa betah di sekolah.

Menurutnya,sekolah harus menjadi tempat berkembangnya anak. Dengan kondisi fasilitas yang tidak memadai maka anak berpotensi tidak bisa berkembang dengan baik.

Ia menuturkan, masalah sanitasi di sekolah juga menjadi persoalan.”Satu toilet idealnya digunakan 10 orang siswa, kenyataannya digunakan untuk Ratusan orang siswa.Itu tidak manusiawi,” ungkapnya.Ismail menyimpulkan,harus segera ditangani dengan cara melakukan revitalisasi bangunan.

Jumlah kelompok siswa belajar dinilai tidak sebanding dengan ketersediaan ruang kelas.”Kondisi demikian,harus menjadi perhatian pemerintah,terutama bangunan sekolah yang sudah tua katanya.(TIM.DD.Is)

CATEGORIES
TAGS
Share This